Pengurus ISC Sukses Menggelar Seminar Anti Narkoba

Kuningan, Walapatra.com — Tepatnya pada hari Minggu (31/1/2021) baru-baru ini, pengurus dan anggota Islamic Study Club (ISC) STKIP Muhammadiyah Kuningan yang dimotori oleh Ikhsan Ganda Saputra selaku Ketua UKM ISC sukses menggelar Seminar Anti Narkoba.

Bertempat di Kampus STKIP Muhammadiyah Kuningan, para aktivis ISC bekerjasama langsung dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kuningan mengusung tema “Hidup Sehat 100% Tanpa Narkoba.”

Narasumber pertama Edi Heryadi, M.Si, yang tiada lain adalah Kepala BNN Kuningan, menyampaikan materinya tentang kenarkotikaan, dirinya mengupas tuntas tentang pemahaman narkotika yang disampaikan secara gambling dihadapan peserta yang hadir. Dari mulai asal-usul narkotika sampai kepada bahayanya.

Diperkuat juga oleh narasumber kedua Bang Bilal, beliau adalah Ketua IPWL Bakornas GMDM Jawa Barat, “kita harus jadi orang yang sukses. Syaratnya yaitu harus sehat jasmani dan rohani tentunya terbebas dari narkoba,” kata Bang Bili

Lanjut dia, jika kita menjadi pemimpin harus punya rasa memiliki, patriotisme, dan bersih dari narkoba (clean drug). Efek mengonsumsi ganja yaitu merusak otak secara permanen serta paru-paru.

Narkoba itu induk dari semua jenis kejahatan. Awal mula narkotika di Indonesia dibawa oleh para pedagang dari tiongkok. lalu dikonsumsi oleh orang-orang high class (para pemimpin, para priyai).

Slogan BNN “Hidup 100% sadar, sehat, produktif, dan bahagia tanpa narkoba” dan rehabilitasi tidak bisa menyembuhkan, hanya memulihkan, tegasnya.

Uniknya dalam acara seminar tersebut pentolan ISC berunjuk kebolehan atau menampilkan seni, ditambah lagi pemberian door prize kepada peserta yang bisa menjawab kuis dari panitia.

Acara dimoderatori oleh Dra. Neni Nurmala (Ketua IPWL Barkomas GMDM Kuningan), dengan peserta yang hadir sebanyak 58 peserta dari berbagai kalangan dan tetap menerapkan protokol kesehatan. (gundala)

Baca Juga:  Seminar Pendidikan Berdaya dan Berbudaya se-Kecamatan Hantara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *