Kuninganglobal.com — Lembaga Al- Islam dan Kemuhammadiyahan STKIP Muhammadiyah Kuningan, telah menyelenggarakan penutupan Kajian Malam (KALAM) dan Kajian Ahad Pagi (KAHPI) serta Mentoring Al-Qur’an. Bertempat di Masjid Jami’ Nuroh Binti Sholih Al-Mudafi’i, pada hari Jumat (20/01/2023).
Kegiatan tersebut merupakan program dari Lembaga Al-Islam dan Kemuhammadiyahan, bertujuan untuk melakukan bimbingan tentang kajian dan pelatihan kepada mahasiswa/i semester 3 dan 5. Pada penutupan dihadiri oleh pengurus L-AIK serta Casnan selaku Wakil Ketua I STKIP Muhammadiyah Kuningan.
“Jangan lupa dengan hasil bimbingan mentoring dapat diterapkan di keseharian, dan persiapkan diri untuk menghadapi Tes BTQ dan Praktek Ibadah,” tutur Asep Usamah selaku Ketua Lembaga AIK.
Begitupun ada pesan yang disampaikan oleh Casnan Wakil Ketua I pada penutupan kegiatan hari ini.
“Kajian Malam (KALAM) dan Kajian Ahad Pagi serta Mentoring Al-Qur’an dapat bermanfaat bagi mahasiswa, supaya dapat meningkatkan potensi untuk berkiprah di masyarakat. Kunci sukses yang harus diperhatikan yaitu ada 4. Pertama As-Siddiq (Jujur) pada diri sendiri dan orang lain. Kedua, Al-Amanah (Dapat Dipercaya). Ketiga, Al-Fatanah (Cerdas). Keempat, At-Tabligh (Menyampaikan) dengan komunikasi,” ucapnya. (Deliya)